Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kini Teco Tak Akan Menolak Jika Ditawari Melatih Timnas Indonesia

By Muhammad Robbani - Jumat, 7 Desember 2018 | 20:06 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra saat memberikan keterangan pers seusai laga tuan rumah PSM Makassar, Jumat (16/11/2018). (Media Persija Jakarta)

Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra alias Teco, tengah digosipkan bakal menjadi juru latih timnas Indonesia sepeninggal Bima Sakti.

Apalagi, kontrak Teco bersama Persija akan berakhir pada akhir Desember 2018 sehingga peluang untuk menangani timnas Indonesia terbuka lebar.

Bahkan andai tawaran dari Persija dan timnas Indonesia datang bersamaan, Teco memilih untuk menangani Pasukan Garuda.

Alasannya, menangani sebuah timnas akan menambah bagus profil kerjanya sebagai pelatih.

"Saya akan pilih Indonesia, buat CV saya. Waktu kamu sudah kerja bagus lalu ada peluang buat bantu negara pasti peluang ini mau saya ambil," kata Teco kepada wartawan, Jumat (7/12/2018).

(Baca juga: Kontraknya Segera Berakhir, Pelatih Persija Menunggu Tawaran Perpanjangan dari Manajemen)

"Saya bangga waktu ada pencalon dari timnas. Apalagi saya pernah kerja di timnas U-20 Brasil dan timnas U-16 Thailand," ujarnya menambahkan.

Pelatih asal Brasil itu akan memastikan keputusannya setelah kompetisi Liga 1 selesai serta masa kontraknya bersama Persija selesai.

"Selesai kompetisi kita lihat apa yang akan terjadi, saya pasti mau (menerima tawaran jadi pelatih timnas Indonesia)," ujarnya menambahkan.

Pernyataan Teco itu kontras dengan sebelumnya dimana dia sempat mengatakan akan memprioritaskan Persija apabila klub Ibu Kota mau memperpanjang kontraknya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Inilah para kandidat peraih penghargaan di Liga 1 2018. . sumber: PT Liga Indonesia Baru . #liga1 #liga12018 #ligaindonesia

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on