Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kandasnya harapan Sriwijaya FC untuk bertahan di Liga 1 pada musim depan menjadi pukulan telak bagi salah satu legenda tim, Ferry Rotinsulu.
Sriwijaya FC dipastikan terdegradasi ke Liga 2 pada musim depan setelah menelan kekalahan dari Arema FC dengan skor 2-1.
Duel yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang, itu sekaligus membenamkan Sriwijaya FC di zona merah, atau posisi tiga terbawah klasemen akhir.
(Baca Juga: Pelatih Persija Jakarta: Besok Malam, Robert Rene Alberts Akan Menangis)
Laskar Wong Kito mengoleksi 39 poin dan mengakhiri Liga 1 2018 di peringkat ke-16, atau ketiga dari bawah.
Ferry Rotinsulu pun tak bisa membendung kesedihannya saat melihat tim yang pernah ia bela tersebut harus turun kasta ke Liga 2.
Baca Juga:
Ferry yang terus memantau perkembangan pertandingan hingga usai mengaku tak bisa membendung kesedihannya.
"Rasanya saya ingin menangis saat melihat Sriwijaya FC terdegradasi," ujar Ferry, beberapa saat usai pertandingan.