Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sepanjang musim 2018, pemain keturunan Jerman ini hanya tampil sebanyak tujuh kali.
(Baca juga: Djadjang Nurdjaman Disebut Punya Andil atas Terdegradasinya PSMS Medan)
Hal itu lantaran cedera yang dideritanya sejak akhir musim 2017 silam.
"Ya, jujur saja saya kurang puas di musim sekarang. Saya hanya punya menit bermain yang sedikit dari musim-musim sebelumnya," ujar Kim, kutip BolaSport.com dari laman resmi Persib.
"Ya, itu semua memang berawal dari cedera yang saya alami di tahun 2017," katanya menambahkan.
Kendati demikian, adik ipar dari pemain Bali United, Irfan Bachdim, itu mengaku bersyukur dapat kembali bermain sepak bola pada musim ini.
(Baca juga: Mantan Anggota EXCO PSSI Sebut PSMS Medan Memang Tidak Layak di Liga 1)
Dia juga menganggap musim ini sebagai titik balik bagi karier sepak bolanya.
"Saya senang karena bisa bermain lagi meskipun hanya sedikit. Musim ini bisa menjadi kesempatan saya mengembalikan performa seperti sebelum cedera," tuturnya mengakhiri.
View this post on InstagramJuara Liga 1 2018, Persija Jakarta. . Selamat!!! . #persija #persijaday
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on