Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bhayangkara FC sepertinya tidak akan dilatih oleh Simon McMenemy pada musim 2019.
Pasalnya, Simon McMenemy memilih untuk keluar dari Bhayangkara FC.
Manajer Bhayangkara FC, Sumardji, mengatakan Simon McMenemy sudah berbicara kepadanya bahwa ia akan hengkang dari The Guardian.
Sumardji tidak bisa menghalangi kepergian Simon McMenemy yang sudah melatih Bhayangkara FC selama dua musim terakhir.
Di bawah Simon McMenemy, Bhayangkara FC sukses meraih gelar juara Liga 1 2017.
Di musim keduanya, Bhayangkara FC finish di posisi tiga besar dan berpeluang berlaga di Piala AFC 2019.
"Memang Simon McMenemy sudah ajak saya bicara untuk keluar dari Bhayangkara FC," kata Sumardji kepada BolaSport.com.
(Baca Juga: Pemain Indonesia Tampil di Kompetisi Muda Liga Spanyol)
Lebih lanjut Sumardji menambahkan belum tahu kemana perginya Simon McMenemy setelah hengkang dari Bhayangkara FC.
Kata pria berpangkat AKBP Kepolisian Republik Indonesia itu besar kemungkinan Simon McMenemy bergabung dengan klub luar Indonesia.
Simon McMenemy juga dikabarkan tertarik untuk menangani timnas Indonesia.
(Baca Juga: 2 Tim Besar Akan Tersingkir dari Liga Champions Nanti Malam)
Selain itu, pelatih asal Skotlandia tersebut juga digosipkan akan berlabuh ke Bali United.
"Kemungkinan Simon McMenemy keluar Indonesia juga sangat besar tapi kita lihat saja nanti," kata Sumardji.
"Kalau Simon McMenemy dibutuhkan untuk timnas Indonesia, saya seribu persen rela melepasnya, namun kalau masih sekitar klub Indonesia, saya mencoba bicara kepadanya," ucap Sumardji mengakhiri.