Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Di Kompetisi Level Benua, Persija Lalui Jalan Terjal Termasuk Kans Bersua Juara Liga Champions Asia 2018

By Adif Setiyoko - Rabu, 12 Desember 2018 | 14:42 WIB
Gelandang Leo Silva (paling depan) merayakan gol pertama Kashima Antlers saat menjamu Persepolis asal Iran pada leg pertama final Liga Champions Asia 2018 di Stadion Kashima Soccer, 3 November 2018. (twitter.com/TheAFCCL)

Persija Jakarta bakal menghadapi lawan sulit saat menjalani kualifikasi Liga Champions Asia 2019.

Sebab, Persija Jakarta telah dinanti tim yang berhasil keluar sebagai jawara Liga Champions Asia 2018, Kashima Antlers.

Dilansir dari laman resmi Liga 1, Rabu (12/12/2018), Kashima Antlers akan menjadi lawan Persija jika Macan Kemayoran lancar pada dua kualifikasi awal.

(Baca Juga: Eks Kiper Timnas Indonesia Tak Kuasa Menahan Air Mata saat Saksikan Sriwijaya FC Terdegradasi)

Persija harus mampu melewati hadangan Home United (Singapura) di kualifikasi putaran pertama dan Newcastle Jets (Australia) pada putaran kedua.

Meski menyandang status juara Liga Champions Asia (LCA) 2018, pada Liga Jepang, Kashima hanya finish di posisi ketiga.

(Baca juga: Eks Penyerang Timnas U-23 Thailand Pulang Kampung Setelah Setahun Berkarier di Liga Swiss)

Sehingga, mereka tetap harus melalui play-off di babak kualifikasi LCA 2019.

Menyandang status juara Liga 1 2018, Persija bisa dibilang memikul tugas berat untuk lolos.