Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bursa Transfer Liga 1 - Hasil Analisa Robert Rene Alberts Jadi Landasan PSM Bongkar Susunan Pemain Asing

By Irfa Ulwan - Rabu, 12 Desember 2018 | 19:55 WIB
Pelatih PSM Makassar Robert Rene Alberts berterima kasih kepada Steven Paulle dan Wiljan Pluim yang mencetak dua gol kemenangan ke gawang Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Kamis (19/10/2017) malam WIB. ( BOLASPORT.COM )

Penyerang asingnya yang akrab disapa Sandro itu memang hanya mampu mencetak 4 gol dari 11 laga.

Pelatih 64 tahun itu bahkan sesumbar akan gelar juara andai PSM memiliki striker yang produktif.

(Baca juga: Rumor Transfer Liga 1 - Persebaya Bersiap Lengkapi Kepingan Puzzle untuk Musim Depan)

"Dan saya kira kalian mungkin setuju dengan perkataan saya, seandainya kami punya striker mumpuni, bisa saja liga belum selesai kami sudah bisa juara."

Oleh karenanya, Robert menegaskan akan mengganti format pemain asingnya pada musim depan.

Untuk posisi striker, dia ingin menggunakan jasa pemain asing yang berasal dari luar Asia.

Sementara di posisi bertahan, Robert akan mencari pemain yang berasal dari Asia.

(Baca juga: Sama-sama Lempar Botol, Jumlah Denda yang Didapat PSIS dan PSM Berbeda)

"Kami akan mencari striker dari luar asia dan bek tengah dari negara-negara Asia."

"Sekarang itu prioritas kami. Mendatangkan striker yang betul-betul bagus serta mendapatkan bek tengah Asia yang bagus ditambah dengan penguatan pemain lokal," ucapnya mengakhiri.

Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul Ini Pertimbangan Robert Alberts Ingin Datangkan Striker Non Asia dan Lepas Steven Paulle.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mungkinkah Evan Dimas kembali membela Bhayangkara FC? #evandimas #bhayangkarafc #liga1

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P