Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
PSM Makassar terus melakukan evaluasi demi bisa mengarungi kompetisi Liga 1 2019 dengan sempurna dan salah satunya tak memberi kontrak baru Steven Paulle.
Salah satu pemain asing PSM Makassar yang dievaluasi yakni Steven Paulle, dia kecil bertahan bersama skuat Juku Eja di Liga 1 2019.
(Baca Juga: Dipecat Jacksen F Tiago, Pemain Asing Barito Putera Ini Sampaikan Kesedihan Mendalam)
Pemain asal Prancis itu ingin didepak oleh pelatih PSM, Robert Rene Alberts sehingga manajemen enggan memperpanjang kontraknya.
Dengan dilepasnya Steven Paulle, ada salah satu pemain yang paling merasa kehilangan yakni Abdul Rahman.
(Baca juga: Rumor Pergerakan Pemain dari Liga 1 ke Liga Malaysia dan Sebaliknya, Persija dan Persib pun 'Terlibat')
Bagamana tidak, dalam setiap pertandingan, Abdul Rahman dan Steven Paulle selalu berduet untuk mengamankan lini belakang PSM.
"Merasa kehilangan, sedih itu pasti. Tetapi, namanya sepak bola ada yang datang ada yang pergi," kata Abdul Rahman.
Saat pertandingan, Abdul Rahman menjelaskan kalau dirinya selalu mengingatkan dan bertukar pikiran dengan Steven.
(Baca juga: 8 Besar Liga 3 2018 - Ini Jadwal, Tim Peserta, dan Jatah Promosi ke Liga 2 2019)
"Kami juga saling membantu satu sama lain, saling mengoreksi, dan kadang saling tukar pikiran saat mau pertandingan. Intinya dia (Steven) sangat baik," ujarnya.
Meski di Liga 1 2019 nanti Abdul tidak berduet lagi bersama Steven, dia tetap akan berjuang dengan siapa pun yang menjadi partner sebagai bek tengah.
(Baca Juga: Barito Putera Pecat Seluruh Pemain Asing, Ini Alasan mengejutkan dari Jacksen F Tiago)
Abdul juga berdoa supaya Steven bisa selalu sukses di mana pun dia berkarier.
"Semoga dia (Steven) sukses di mana pun bermain dan semoga bisa bertemu dia lagi di lain waktu," tuturnya.
(Baca juga: Gagal Jadi Tuan Rumah, Persiba Bantul Siapkan Hal Ini pada 8 Besar Liga 3 2018)