Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Komdis PSSI Denda Persebaya dan PSM Makassar Ratusan Juta

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 18 Desember 2018 | 19:17 WIB
Bonek menampilkan koreo bergambar pemain Evan Dimas, Muhammad Taufik, Hansamu Yama dan Andik Vermansah. ( DOK-SURYA.CO.ID )

Komite Disiplin (Komdis) PSSI memberikan denda ratusan juta kepada Persebaya Surabaya dan PSM Makassar

Denda itu diberikan karena Komdis PSSI melihat ada sebuah pelanggaran saat pertandingan terakhir Liga 1 2018 yang dimainkan Persebaya Surabaya dan PSM Makassar.

Pelanggaran itu karena adanya penyalaan petasan berjenis flare oleh oknum pendukung Persebaya Surabaya, Bonek.

(Baca juga: Persebaya Luruskan Informasi soal Andik Vermansah dan Evan Dimas, Ada yang Salah Kutip)

Penyalaan itu terjadi saat Persebaya Surabaya menang 1-0 melawan PSIS Semarang pada pekan ke-34 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (8/12/2018).

Tak hanya penyalaan flare, ada beberapa oknum Bonek yang juga masuk ke dalam lapangan.

Itu yang membuat Persebaya Surabaya diberikan hukuman oleh Komdis PSSI.

(Baca juga: Asep Berlian Merespons, Persib Bisa Kental dengan Pemain asal Jawa Barat pada 2019)

Hal yang sama juga dirasakan oleh PSM Makassar.