Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Hanya Bidik Pemain, PSIS Semarang Juga Buru Dana Segar Demi Musim Depan yang Lebih Baik

By Irfa Ulwan - Jumat, 21 Desember 2018 | 20:26 WIB
Dua tanda V dari tangan pelatih PSIS Semarang, Jafri Sastra seusai timnya menumbangkan Persipura pada pekan ke-33 Liga 1 2018 di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Sabtu (1/12/2018). (TRIBUN JATENG/HERMAWAN HANDAKA)

CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi mengatakan bahwa musim 2019 akan lebih berat daripada sebelumnya.

Tak hanya persaingan di atas lapangan, di balik meja kerja PSIS Semarang juga akan banyak menemui hambatan.

Oleh karenanya, Yoyok Sukawi dan jajaran manajemen tengah mempersiapkan itu semua.

(Baca juga: Piala AFF 2018 Selesai dan Pelatih asal Jerman Ini Jadi Korban Pertama)

Tujuannya agar PSIS Semarang mendapat hasil yang lebih baik dari Liga 1 musim 2018.

PSIS tak hanya menguatkan pasukan tandinganya.

(Baca juga: Ucapan Selamat Datang untuk Jose Mourinho dari Klub Liga Super China)

(Baca juga: Bursa Transfer Liga 1 - PSIS Kantongi Kriteria Pemain Bidikan, Target Musim 2019 Mungkinkan Kedatangan Bintang)

Kocek dan kondisi finansial pun tengah mereka kuatkan demi kelancaran melakoni Liga 1 2019.