Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persib Bandung bisa saja menggunakan jasa mantan pelatih timnas Indonesia, Luis Milla, untuk kompetisi yang akan datang.
Persib Bandung tidak menampik jika telah melakukan upaya pendekatan dengan sosok pelatih Luis Milla, pada akhir-akhir ini.
Namun begitu, upaya tersebut rupanya mendapatkan respons positif dari mantan pelatih timnas Indonesia tersebut.
Sebagaimana disampaikan oleh Manajer Persib, Umuh Muchtar, pelatih asal Spanyol itu mengaku masih belum siap untuk melatih musim 2019.
"Kami mengejar Luis Milla, tetapi Luis Milla tidak siap," ucap Umuh dikutip BolaSport.com dari Antara News pada Jumat (21/12/2018).
(Baca Juga: Wonderkid Persib Dinilai Layak Gabung Timnas Indonesia)
Keuangan Persib Tekor Sepanjang Gelaran Liga 1 2018, Komdis PSSI Jadi Kambing Hitam https://t.co/deTjANNge0
— BolaSport.com (@BolaSportcom) December 21, 2018
Umuh tidak mengungkapkan alasan Milla tak siap menangani Maung Bandung. Akan tetapi, Milla bisa saja melatih Persib pada 2020.
"Luis Milla tidak siap (melatih Persib tahun ini), tunggu tahun depan dia baru siap," ujar Umuh menambahkan.
Untuk mengganti kegagalan mendapatkan Luis Milla, manajemen Persib telah memulai kerja sama dengan pelatih asal Montenegro, Miljan Radovic.
(Baca Juga: Bali United Kumpulkan Pemain Jebolan Liga Europa)
Radovic menjadi pelatih anyar Persib dalam mengarungi kompetisi Liga 1 2019.
"Pertimbangannya Miljan sudah berpengalaman di Persib, lisensinya juga cukup ya (memenuhi syarat). Dia juga sudah tahu kultur Persib dan sama pemain sudah tahu semua," tutur Umuh mengakhiri.
Tugas berat diusung Radovic bersama Maung Bandung musim depan.
Ia setidaknya harus bisa membwa Persib finish di tiga besar teratas klasemen Liga 1 2019 apabila ingin menunjukkan peningkatan performa dari musim sebelumnya.
(Baca Juga: Dua Pemain Asing Kejar Naturalisasi, Layak Gabung Timnas Indonesia?)