Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Miljan Radovic Diyakini Bakal Antarkan Persib Bandung Raih Gelar Juara

By Adif Setiyoko - Selasa, 25 Desember 2018 | 16:38 WIB
Kehadiran Miljan Radovic sebagai pelatih anyar Persib Bandung diyakini mampu memberikan prestasi bagi klub berjulukan Maung Bandung ini. (PERSIB.CO.ID)

Keputusan manajemen Persib Bandung menunjuk Miljan Radovic sebagai pelatih baru mendapat sembutan hangat dari salah satu pemainnya, Hariono.

Persib Bandung memutuskan untuk menggaet Miljan Radovic setelah tak melanjutkan kerja sama dengan Roberto Carlos Mario Gomez.

Menanggapi kehadiran Miljan Radovic sebagai pelatih anyar, Hariono meyakini bahwa Persib mampu meraih gelar juara pada musim depan.

(Baca Juga: Skenario The Dream Team 8 Pemain Asing Madura United Alami Kegagalan karena Tahun Sial)

Dikatakan oleh Hariono, Miljan Radovic memiliki kualitas untuk membawa Maung Bandung meraih prestasi.

"Miljan Radovic sosok yang baik di dalam maupun luar lapangan. Sikapnya juga sangat baik. Orangnya menyenangkan," kata Hariono dikutip dari laman resmi Liga 1, Selasa (24/12/2018).

(Baca Juga: Pasca-juarai Piala AFF 2018, Kapten Timnas Vietnam Pindah Klub dan Terima Bayaran Tinggi)

Baca Juga:

"Paling penting, saya berharap dia bisa mengantarkan Persib menjadi juara," tutur Hariono menambahkan.

Hariono dan Radovic dulunya pernah berjuang bersama membela panji Persib Bandung.

Selama satu setengan tahun, Radovic dan Hariono bahu membahu di lini tengah Maung Bandung.

Hal itu terjadi pada pertengahan 2011 hingga akhir 2012.

(Baca Juga: Tengah Pekan Ini, Satu Klub Liga Super Malaysia Bakal Mulai 'Beraroma' Indonesia)


Miljan Radovic, pelatih Persib Bandung.(PERSIB.CO.ID)

Mengenang hal itu, Hariono mengaku sangat antusias akan memiliki hubungan pemain dan pelatih dengan Radovic nantinya.

(Baca juga: Cerita di Balik Kesetiaan Hariono Bersama Persib Bandung usai 10 Tahun Bersama)

"Ya pasti nanti agak canggung, tetapi saya yakin tidak akan lama," tutur Hariono.

"Saya harus menghormatinya sebagai pelatih," katanya.

(Baca Juga: 5 Ikon Lokal Klub Liga 1 pada 2018 Ini Bisa Ganti Kostum untuk Musim Depan)

Radovic memutuskan untuk langsung gantung sepatu pada usia 37 tahun setelah membela Persib Bandung.

Lantas, pria asal Montenegero itu langsung mengambil kursus kepelatihan dan kini sudah mengantongi lisensi A UEFA.

(Baca juga: 9 Rumor Panas pada Bursa Transfer Liga 1 2019)

Sebelum ditunjuk sebagai pelatih kepala Maung Bandung, Radovic terlebih dahulu ditunjuk menjadi direktur teknik saat kembali ke Persib akhir musim lalu.

Radovic kemudian langsung naik jabatan sebagai pelatih setelah manajemen Maung Bandung tak melanjutkan kerja sama dengan Mario Gomez.

(Baca Juga: Jadwal Final Liga 3 - Persik Kediri dan PSCS Cilacap Berebut Gengsi Sebelum 2018 Berlalu)

Menjalani musim debutnya sebagai pelatih, Radovic langsung menerima dua target tinggi dari manajemen Persib.

Radovic dituntut manajemen Persib untuk menjuarai Liga 1 dan Piala Indonesia pada musim 2019.

(Baca Juga: Kabar Terbaru Ezra Walian Setelah Absen Empat Laga Liga Belanda Akibat Kartu Merah)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Satu pilar timnas U-19 Indonesia, Asnawi Mangkualam Bahar, resmi diperpanjang kontraknya oleh PSM Makassar. Asnawi Mangkualam Bahar mendapat kontrak jangka panjang dari PSM Makassar. Diakuinya sendiri, bahwa dia akan berseragam PSM Makassar hingga tiga tahun ke depan. "Iya, saya dapat kontrak sampai 2021. Alhamdulillah musim depan masih di PSM," kata Asnawi, kutip BolaSport.com dari Tribun Timur. Tak hanya itu, Asnawi juga mendapat bonus tambahan dari klausul kontrak itu. Nantinya, Asnawi akan diberikan kesempatan untuk trial di salah satu klub Eropa. Namun, belum diketahui negara atau klub mana yang bakal menjadi tempat mengasah ilmu untuk anak dari legenda PSM, Bahar Muharram, itu. "Iya, sudah ada komunikasi antara manajemen PSM dengan klub di Eropa. Itu Insyaallah tapi kalau soal tempatnya di mana belum tau," ujar Asnawi, singkat. #asnawi #mangkualam #psmmakassar #psm #perpanjangkontrak

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P