Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Jakarta Hanya Pertahankan 70 Persen Skuat Musim Lalu

By Irfa Ulwan - Rabu, 26 Desember 2018 | 09:47 WIB
70 Persen Skuat Persija Jakarta pada Musim Lalu (dalam foto ini) Akan Dipertahankan Manajemen Tim ( MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM )

Persija Jakarta hanya akan mempergunakan kembali 70 persen pemain dari skuat musim lalu.

Artinya, sekitar 30 persen dari komposisi skuat untuk musim depan merupakan pemain anyar.

Kebijakan Persija Jakarta tersebut sejurus dengan ambisi mereka menjadi tim yang lebih kuat pada musim depan.

Selain berhasrat mempertahankan gelar juara Liga 1, Persija juga akan berlaga di beberapa ajang lain.

Termasuk kualifikasi Liga Champions Asia 2019.

(Baca Juga:Bursa Transfer Liga 1 - Dirut Persija Beberkan Pemain Bidikan, Nasib Ismed dan Maman Jelas Terancam)

Akan tetapi, nama-nama pemain yang akan dipertahankan atau dilepas belum didapatkan.

Pasalnya Macan Kemayoran belum melakukan evaluasi tim pasca-berakhirnya kompetisi 2018.

"Pasti ada perombakan karena yang dipertahankan dari musim kemarin hanya sampai 70 persen. Komposisi pemain harus diperkuat," kata Direktur Utama Persija, Gede Widiade, kutip BolaSport.com dari laman Liga Indonesia.