Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persis Solo Wajib Menang di Derbi Surakarta untuk Kudeta PSIS Semarang

By Irwan Febri Rialdi - Senin, 24 Juli 2017 | 19:41 WIB
Pemain Persis Solo, Akbar Riansyah (kiri) dihadang pilar Persiba, Satria Nova pada laga Grup 4 Liga 2 musim 2017 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Minggu (7/5/2017). (GONANG SUSATYO/JUARA.NET)

Pada pekan kesembilan Liga 2 musim 2017, Persis Solo melakoni partai dengan titel Derbi Surakarta. 

Persis Solo akan menjamu Sragen United di Stadion Manahan, Solo dalam Derbi Surakarta yang berlangsung Minggu (30/7/2017).

Pada laga ini, Persis wajib menang untuk mengambil alih kembali posisi pertama Grup 4 Liga 2 musim 2017, yang sedang dikuasai PSIS Semarang.

Untuk kembali ke puncak, Persis yang masih menyimpan satu pertadingan yang apabila mampu mengamankan tiga poin pada laga akhir pekan ini.

Jika menang atas Sragen United akan membuat Persis Solo kembali ke posisi pertama dan menggeser PSIS kembali sebagai runner-up.

Baca juga:

Namun, Sragen United juga akan sulit dikalahkan. Anak asuh Stefan Hansson ini menempati posisi empat dan dalam tren bagus. 

Mereka mengalahkan tamunya, Persipon Pontianak, di Stadion Sukowati tiga gol tanpa balas akhir pekan lalu.

Namun yang menarik pada Derbi Surakarta adalah pertemuan Andrid Wibawa dengan Persis. Pemain ini sebelumnya adalah penyerang Persis yang hijrah ke Sragen United.