Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Protes yang dilayangkan PSPS ke Operator liga - PT Liga Indonesia Baru (LIB) terkait pemain PSPS yang akumulasi kartu kuning diterima.
Hanya dua pemain PSPS yang terkena akumulasi kartu kuning.
Sebelumnya, manajemen PSPS menerima surat elektronik dari operator yang berisi tiga pemain PSPS akumulasi kartu kuning.
Sehingga ketiga pemain tersebut tidak bisa diturunkan kala bentrok dengan PSIS Semarang, Selasa malam (21/11/2017).
(Baca Juga: Jadwal Liga 2 Sore Ini, Salah Satunya Partai Hidup Mati PSIS Semarang)
Tiga pemain tersebut yakni Wajib Kahfi, Dendi Sembiring dan Leo Guntura. Namun menurut catatan PSPS, Leo Guntara tidak terkena akumulasi kartu kuning.
Manajemen PSPS melalui asisten Manajer Ryan Adi Saputra pun maju untuk melakukan protes yang disertai video pertandingan antara PSPS vs Persebaya.
Hasilnya, Leo Guntara tidak masuk dalam daftar pemain akumulasi kartu kuning.
(BACA JUGA: Kabar Pemain Naturalisasi 7 Tahun Silam, Ada yang Tersangkut Kasus Kriminal)
"Protes kita diterima. Leo Guntara tidak akumulasi kartu kuning."