Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kecewa dengan Liga di Indonesia, PSPS Riau Rencanakan Pindah ke Liga Singapura

By Budi Kresnadi - Rabu, 22 November 2017 | 06:23 WIB
Selebrasi striker naturalisasi PSPS Pekanbaru, Dzumafo Herman seusai mencetak gol ke gawang PS Mojokerto Putra pada laga perdana Grup Y 8 Besar Liga 2 musim 2017 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, 15 November 2017. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Manajer PSPS, Alsitra mengancam akan membawa PSPS pindah ke Liga Singapura jika surat protes terkait kinerja wasit Safrudin yang memimpin laga PSPS kontra PSIS tidak digubris PSSI.

"Posisi kami di Riau dekat ke Singapura. Kami akan pindah ke Liga Singapura, tak mau lagi main di Liga Indonesia," kata Alsitra kepada wartawan usai laga PSPS kontra PSIS di Stadion Gelora Bandung Lautan Api,Selasa (21/11/2017).

Ancaman yang dilontarkan manajer PSPS merupakan respon atas kinerja wasit yang dinilai sangat kentara memihak PSIS.

(Baca juga: 5 Pemain Liga Super Malaysia yang Layak Diburu Klub-klub Indonesia untuk Musim 2018)

Sebagai manajer ia mengaku bertanggung jawab atas kegagalan tim asal Pekanbaru ini di babak 8 Besar Liga 2 2017.

"Kami terima kalau kami kalah terhormat. Pemain PSPS dikartu merah kami diam saja. Cuma saat ada pelanggaran di kotak 16 PSIS kenapa wasit malah lari keluar dan langsung meniup peluit panjang," paparnya.

Ia mengingatkan bahwa saat wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya duel tersebut waktu belum habis.

"Dibayar berapa dia. Bagaimana sepak bola Indonesia mau maju kalau begini terus," kata Alsitra.