Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Persebaya Surabaya, Angel Alfredo Vera menilai pasukannya layak untuk bermain di kompetisi kasta tertinggi sepak bola nasional pada musim 2018.
Pasalnya, selama bermain pada Liga 2 musim 2017, anak asuh Angel Alfredo Vera sudah tampil maksimal.
Hasilnya, Persebaya sukses menaklukkan Martapura FC dengan skor 3-1 pada semifinal.
Laga ini terlaksana di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Sabtu (25/11/2017).
”Kami pantas ke Liga 1. Kami kerja keras dan melakukan semua untuk naik ke Liga 1,” kata Alfredo Vera.
(Baca juga: 5 Pemain Liga Super Malaysia yang Layak Diburu Klub-klub Indonesia untuk Musim 2018)
”Karena dari petinggi klub, manajer tim, pelatih dan pemain semua kerja keras untuk hasil ini,” ucapnya seusai pertandingan.
Pada pertandingan yang disaksikan ribuan suporter setia mereka, Bonek, Persebaya bisa menguasai jalannya laga.
Rendy Irwan Saputra dan kolega menciptakan banyak peluang.
Namun, dari sekian banyak peluang, hanya tiga yang bisa dimaksimalkan menjadi gol.
(Baca juga: Tiga Negara Asia Tenggara Ikut Turnamen di Taipei, Sayang Timnas Indonesia Absen)
Padahal seharusnya, tim berjulukan Bajul Ijo ini bisa mencetak lebih banyak gol jika tampil lebih tenang.
”Benar, kami mungkin bisa menang lebih banyak gol, tetapi lawan juga main bagus. Kami tidak main sendiri dan yang paling penting menang.”
”Pada laga ini, kami cari (peluang) terus untuk memenangi permainan dan bermain stabil,” kata pelatih asal Argentina ini.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on