Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Langkah Promosi Tersendat, Kapten Martapura FC Ucapkan Kalimat Bangga

By Budi Kresnadi - Sabtu, 25 November 2017 | 22:02 WIB
Pelatih Martapura FC, Frans Sinatra Huwae (tengah) bersama putranya yang juga kapten tim, Gideon Marshell Huwae saat jumpa pers selepas timnya kalah dari Persebaya pada semifinal Liga 2 musim 2017 di Stadion GBLA, Kota Bandung, 25 November 2017. (BUDI KRESNADI/BOLASPORT.COM)

Kapten Martapura FC, Gideon Marshell Clementino Huwae bangga dengan perjuangan rekan setimnya, walau langkag timnya promosi ke Liga 1 tersendat.

Martapura FC menyerah dari tangan Persebaya pada semifinal Liga 2 musim 2017.

Mereka kalah 1-3 pada laga di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Sabtu (25/11/2017).

”Kami bersyukur bisa menyelesaikan pertandingan dengan baik.”

(Baca juga: Liga Vietnam Musim 2017 Berakhir, Endingnya Sama Persis dengan Liga 1, Ini Buktinya!)

”Selamat buat Persebaya yang berhasil lolos ke Liga 1,” kata Gideon Marshell Huwae kepada wartawan seusai laga.

Putra pelatih Martapura FC, Frans Sinatra ini mengakui pemain timnya sangat bersemangat ingin memanfaatkan kesempatan untuk lolos ke Liga 1.

Namun, ada pemain yang terlalu fokus, sehingga tegang dan kurang nyaman bermain.

(Baca juga: Tiga Negara Asia Tenggara Ikut Turnamen di Taipei, Sayang Timnas Indonesia Absen)

”Emosi teman-teman juga sempat terpancing karena ada sedikit ketidaktegasan dari wasit," tuturnya.

Tetapi Gideon menilai secara keseluruhan laga semifinal tersebut berjalan dengan baik.

Selanjutnya, tim asal Kalimantan Selatan ini akan fokus menghadapi perebutan posisi ketiga demi bisa promosi ke Liga 1 musim 2017.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P