Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Keputusan Manajemen Mengganti Iwan Setiawan dengan Alfredo Vera Bawa Persebaya ke Liga 1

By Irwan Febri Rialdi - Senin, 27 November 2017 | 13:56 WIB
Persebaya Surabaya (Instagram/persebayafans.27)

Keberhasilan pelatih Alfredo Vera membawa Persebaya Surabaya ke Liga 1 musim depan mendapat apresiasi dari Manajemen Bajul Ijo.

Manajemen Persebaya, Chairul Basalamah menilai tak salah memilih Alfredo Vera sebagai pelatih.

Menurut Chairul, keputusan memilih Alfredo dengan kondisi tim yang saat itu baru berganti pelatih dari Iwan Setiawan kemudian ke Alfredo bukanlah persoalan yang mudah.

Namun dengan hasil kemenangan lolos ke final Liga 2 dan naik ke Liga 1 menjadi bukti jika Alfredo merupakan pelatih yang tepat untuk Persebaya.

(Baca Juga: Kapten PSMS Siap Habis-habisan di Final)

"Pilihan kami dalam memilih seorang pelatih yang bertangan dingin."

"Dalam waktu cepat tidak salah jika kami memilih seorang Angel Alfredo Vera," ujar Chairul Basalamah seperti dikutip BolaSport.com dari Tribun Jatim, Senin (27/11/2017).

Diakui, hasil ini membuat manajemen mengaku sangat puas dengan kinerja pelatih asal Argentina itu.

(Baca Juga: PS Mojokerto Putra Tunggu Kepastian Format Liga 2 Musim Depan)

"Manajemen cukup puas, semoga ini menjadi sesuatu yang baik kedepannya untuk Persebaya," imbuh Chairul Basalamah.

Seperti diketahui, sebelum Alfredo bergabung, Persebaya dilatih oleh Iwan Setiawan.

Namun karena terjadi polemik dan konflik, akhirnya Iwan yang saat ini menjadi pelatih Borneo FC dilengserkan dan diganti oleh Alfredo Vera.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P