Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Laga Final Kontra Persebaya Surabaya, Ini Instruksi Djajang Nurjaman untuk Skuat Ayam Kinantan

By Irwan Febri Rialdi - Senin, 27 November 2017 | 17:31 WIB
Djajang Nurdjaman (twitter.com/PSMSnews)

 Partai final Liga 2 yang mempertemukan PSMS Medan kontra Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Selasa (28/11/2017) pukul 19.00 WIB.

Kedua tim itu bakal saling beradu gengsi menunjukkan siapa yang terbaik di Liga 2.

Namun menghadapi Persebaya, Djajang Nurjaman menginginkan anak asuhnya tampil lepas.

Pelatih yang akrab disapa Djanur itu tak mau pemainnya bermain dengan beban, pasalnya target mereka ke Liga 1 sudah tercapai.

(Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia di Tsunami Cup 2017)

Meski begitu, eks pelatih Persib Bandung itu tetap memberikan target kepada para pemain.

"Saya ingin pemain saya besok bermain lepas. Saya tidak mau memberikan beban kepada mereka harus juara."

"Karena sebenarnya finalnya itu menurut kami saat hadapi PSIS di semifinal," ujar Djanur seperti dikutip BolaSport.com dari Tribun Medan saat jumpa pers di Hotel Courtyard, Bandung, Senin (27/11/2017).

"Tapi bukan berarti mereka main tanpa arah, saya tetap instruksikan kepada mereka untuk tanggungjawab di lapangan," lanjut Djanur.

(Baca Juga: Bali United Rencanakan Pindah Stadion, Ini Alasannya)

Djajang mengatakan tak ada kata beban pada final nanti anak asuhnya harus mencapai target juara.

Namun skuat Ayam Kinantan tak akan melepas begitu saja peluang di depan mata.

"Final sudah di depan mata, kami juga tidak mau menyia-nyiakan partai final nanti."

"Kami pasti ingin juara begitu juga dengan Persebaya, jadi kami akan tunjukkan siapa yang terbaik," tutup pelatih 53 tahun itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P