Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Akhirnya PSIS Semarang kembali ke kasta paling tinggi di dunia persepak bolaan Indonesia.
PSIS Semarang dipastikan bakal berlaga ke Liga 1 musim depan.
Tim berjulukan Laskar Mahesa Jenar tersebut berhasil promosi ke Liga 1 setelah menumbangkan Martapura FC dengan skor 6-4 di laga perebutan tempat ketiga Liga 2, Selasa (28/11/2017).
Skor 6-4 pun menjadi penutup laga PSIS kontra Martapura FC.
Hasil ini menjadikan PSIS Semarang sebagai wakil Jawa Tengah di Liga 1 2018.
(Baca juga: Yuk Intip Unggahan Perdana Akun Twitter Witan Sulaeman, Ganteng Banget Deh!)
Mendapati kabar tersebut, pemain timnas U-23 Indonesia, Septian David Maulana pun merasa sangat bahagia.
Ia ikut bangga klub yang berasal dari tanah kelahirannya itu bisa kembali bermain ke Liga 1 tahun depan.
Septian pun memberikan ucapan selamat melalui unggahan instastory.
"Selamat PSIS yang akhirnya bisa balik ke Liga 1," tulis David sebagai keterangan unggahannya.
Meski berhasil kembali ke Liga 1, Septian David belum memiliki keinginan untuk hijrah ke PSIS.
Dia malah dikabarkan tertarik pindah ke klub Malaysia.