Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persebaya Surabaya sukses menjuarai Liga 2 seusai mengalahkan PSMS Medan dalam laga final dengan skor 3-2 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Selasa (28/11/2017).
Hasil manis tersebut membuat skuat Persebaya akan bertolak ke Arab Saudi.
Kehadiran skuat Persebaya ke Arab Saudi bukan untuk bertanding dengan klub di sana.
Akan tetapi tim berjulukan Bajul Ijo itu akan melakukan ibadah umrah yang dimana itu merupakan bonus dari manajemen Persebaya.
"Manajemen umroh dan Insya Allah kita semua akan umroh," kata Presiden Persebaya, Azrul Ananda, kepada BolaSport.com selepas pertandingan.
Azrul mengatakan bahwa bonus yang diberikan manajemen Persebaya tidak akan bisa diikuti klub-klub Liga 2 lainnya.
Ia pun menegaskan memberikan bonus kepada pemainnya itu merupakan urusan mudah.
Ketika ditanya kapan akan berangkat umrah, Azrul enggan menjawab.
Menurutnya saat ini Persebaya harus merayakan dahulu gelar juara Liga 2 yang diraihnya.
"Ini saja belum selesai pulang," kata Azrul.