Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajemen PSS Sleman bakal melepas satu pemainnya yang bergabung ke salah satu kontestan Liga 1 musim 2018, Borneo FC, dengan status pinjaman.
Pemain tersebut adalah Tedi Berlian yang berposisi sebagai pemain belakang.
Kepastian kepindahan Tedi Berlian ke kubu Borneo FC dibenarkan oleh manajer PSS Sleman, Sismantoro.
"Iya Tedi Berlian kami pinjamkan," ujar Sismantoro, dikutip BolaSport.com dari jogja.tribunnews.com, Minggu (11/3/2018).
(Baca Juga: Tiga Pemain Indonesia yang Gagal Bersinar Usai Bermain di Eropa, Salah Satunya Banting Setir Jadi Presenter TV)
Hingga saat ini, klub berjulukan Super Elang Jawa terseut telah melepas 3 pemain yang berposisi sebagai pemain belakang.
Kendati demikian, sebagai gantinya skuat besutan Herry Kiswanto akan mendatangkan satu amunisi dari Borneo FC yang memiliki posisi sama dengan Tedi Berlian.
"Kami datangkan pemain spesialis kaki kiri, dia hari Senin (11/3) sudah datang," ujar Sismantoro.
Namun, saat ditanya soal pemain yang dimaksud, Sismantoro masih merahasiakan identitas pemain tersebut.
"Nanti saja soal nama, biar kejutan," kata Sismantoro.
(Baca Juga: Saat Semua Mata Tertuju pada Gol-gol Marko Simic, Peran Vital Pemain Persija Ini Tak Seharusnya Dilupakan)
Sementara itu, dilansir dari instagram pribadinya, Tedi Berlian telah memberikan kalimat perpisahannya pada jajaran manajemen, dan seluruh elemen suporter PSS Sleman.
"Ini bukan kehendak Tedi, tapi Tedi percaya ini jalan terbaik buat karir Tedi kedepan," tulis Tedi dalam postingan instagramnya.