Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Program Pelatihan PSIM Tersendat, Baru 13 Pemain yang Dikontrak

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Selasa, 20 Maret 2018 | 09:13 WIB
Seleksi pemain yang dilakukan PSIM jelang bergulirnya Liga 2. (GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

  Pelatih PSIM, Erwan Hendarwanto, kesulitan menggelar program latihan intensif menjelang Liga 2 2018.

Hingga saat ini, baru 13 pemain yang sudah terikat kontrak dengan PSIM

Dilansir Bolasport.com dari Tribun Yogya, Erwan mengatakan bahwa kondisi ini membuat pematangan tim jadi tertunda.

Erwan juga telah mengajukan skema pemain, namun masih belum dirampungkan oleh pihak manajemen.

(Baca Juga: Paul Pogba Tak Nyaman di Manchester United, Pelatih Prancis Tawarkan Solusi)

“Ada 20 pemain yang kami ajukan, termasuk pemain lawas. Saat ini baru 13 pemain yang sudah dikontrak, sisanya saya belum tahu bagaimana ke depannya,” kata Erwan.

Adapun pemain yang sudah dikontrak tersebut adalah sembilan pemain lama ditambah Amri Ritonga (kiper), gelandang Wawan Samma (eks Persegres Gresik) dan Chandra Luckmana (eks PSS Sleman), serta striker Wirahadi Kusuma (eks Persatu Tuban).

Ada pemain lama yang sampai saat ini belum ada kejelasan, yaitu Ayub Antoh, Hendika Arga, hingga Rifky Suryawan.

Tersendatnya program latihan akibat skuat yang belum lengkap membuat tim pelatih mulai panik karena kick-off kompetisi sudah dekat.

(Baca Juga: Enam Komentator Liga 1 2018, Salah Satunya Pelatih Berlisensi A AFC)