Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persegres Gresik United masih membuka kesempatan bagi pemain di sektor lini depan setelah mencoret dua pemain seleksi yang dinilai masih kurang mumpuni di depan gawang lawan.
Asisten pelatih Persegres Gresik United, Puji Handoko, mengakui jika timnya masih kesulitan untuk menemukan sosok penyerang yang tajam di depan gawang.
"Kami masih mencari pemain depan, penyerang dengan insting gol yang tajam," kata Puji kepada BolaSport.com usai latihan di Stadion Gelora Joko Samudro, Rabu (21/3/2018).
(Baca Juga: PSMS Gelar Ulang Pengenalan Skuat dan Jersey)
Puji melanjutkan ada tiga pemain seleksi baru di posisi penyerang yang ikut latihan paska uji coba kontra Deltras Sidoarjo lalu. Namun, dua pemain seleksi dipulangkan karena belum memenuhi kriteria yang diinginkannya.
"Ada tiga pemain seleksi di posisi penyerang, dua kami pulangkan tinggal satu yang bertahan. Kami juga masih membuka kesempatan seleksi bagi pemain lainnya di posisi yang sama," ujar pelatih asal Gresik ini.
(Baca Juga: Terdengar Gila, tetapi Floyd Mayweather Memang Bisa Melawan Siapapun di MMA)
Sementara itu, Puji Handoko mengatakan jika kehadiran dua pemain senior yang membela Persegres saat berlaga di Liga 1 musim lalu yakni Ade Suhendra dan April Hadi mengikuti latihan atas ijin dari manajemen tim.
"Ya, mereka datang mengikuti latihan diundang oleh manajemen. Jadi, silakan tanya ke manajemen tentang kedua pemain itu," ucap Puji.