Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Lawan PSPS Riau, Persis Solo Datangkan Pemain Tengah

By Nungki Nugroho - Kamis, 26 April 2018 | 21:10 WIB
Pelatih Persis Solo, Jafri Sastra, mengamati laga antara Persis Solo melawan Semen Padang dalam laga Liga 2 2018 di Stadion Manahan, Solo, Senin (23/4/2018). (GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

Persis Solo kembali mendatangkan pemain untuk melengkapi daftar skuat yang akan berlaga di Liga 2 2018.

Persis Solo akan menghadapi PSPS Riau pada pekan kedua Liga 2 2018 di Stadion Manahan pada Minggu (29/4/2018).

Dalam persiapannya menyambut beberapa laga Liga 2 ke depan, Persis tengah berusaha untuk melengkapi daftar pemain guna mengarungi Liga 2 2108.

Setelah sebelumnya resmi mengontrak pemain depan dan tengah, Persis kembali mendatangkan gelandang serang yang diharapkan mampu menjadi tandem M Wahyu di lini tengah.

(Baca Juga : Lawan Home United di Piala AFC, Persija Mesti Belajar dari PSM Makassar)

Ia adalah Arif Rahman Yanggi yang mengikuti serangkaian tes di Persis setelah tidak masuk skuat PSIS di Liga 1.

"Semoga berjodoh di Persis Solo. Faktor coach Jafri Sastra yang membuat saya merapat ke Solo. Semoga semua dilancarkan dan dapat bergabung secara resmi dengan Persis," ujar Yanggi seperti dikutip BolaSport.com dari situs resmi klub.

(Baca Juga : Keras! Tiga Sikutan Ini Melayang Hingga Pekan Kelima Liga 1 2018, Dua Diantaranya Berujung Kartu)


Arif Rahman Yanggi, pemain Persis Solo.(persis-solo.id)

BM Anjasmara, manajer Persis, mengatakan Yanggi didatangkan dari PSIS Semarang dan harus mengikuti tahapan seperti pemain lainnya.