Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Persis Solo, Jafri Sastra, menyiapkan sejumlah hal khusus untuk menjamu PSPS Riau.
Persis Solo bakal menghadapi PSPS Riau dalam laga lanjutan Liga 2 2018 di Stadion Manahan Solo, Minggu (29/4/2018) pukul 16.00 WIB.
Diakui oleh Jafri, PSPS Riau memiliki kekuatan yang cukup apik.
Ditambah lagi, pada pekan pertama dimulainya Liga 2, PSPS Riau berhasil menekuk PSIR Rembang lewat gol tunggalnya.
(Baca Juga: Hasil Uji Coba Pramusim Tak Jadi Acuan Jafri Sastra di Liga 2 2018)
"PSPS yang kami hadapi tetap masih punya kelebihan. Dengan adanya pelatih dan pemain yang berbeda, kami tetap waspada kepada PSPS secara tim," kata Jafri kepada wartawan, termasuk BolaSport.com, saat jumpa pers, Sabtu (28/4/2018).
Sebelum Bela Negeri Jiran di Piala DUnia 2018, Pemain Berdarah Indonesia Ini Dapat Perlakuan Istimewa https://t.co/oyrywwKMpa
— BolaSport.com (@BolaSportcom) April 28, 2018
Menghadapi PSPS Riau yang memiliki catatan cukup apik, Jafri pun mempersiapkan anak- anak asuhnya secara khusus.
"Mereka pasti juga ingin memenangi pertandingan. Kami harus mempersiapkan dari semua aspek termasuk mental dan taktikal agar besok bisa memenangi pertandingan melawan PSPS," ujarnya.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on