Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persiba Balikpapan harus takluk menghadapi tuan rumah Persiwa Wamena dengan skor 1-2, Senin (30/4/2018).
Bertanding di Stadion Brimob Kelapa Dua, Depok, Persiwa Wamena menampilkan permainan luar biasa dengan berhasil meredam ambisi Persiba Balikpapan untuk mencuri poin.
Dilansir Bolasport.com dari Tribun Kaltim, pelatih Persiba Balikpapan, Wanderley Junior mengakui kekalahannya atas tuan rumah.
(Baca juga: Mantan Pelatih Persib Merasa Tersakiti dan PSMS Jadi Penyebab)
Dirinya menilai kalau skuat Persiwa Wamena layak menang karena mereka memiliki motivasi dan semangat juang tinggi.
"Selamat untuk Persiwa, kita memang akui kemenangan mereka. Permainan kita tidak lancar seperti babak pertama. Motivasi kemenangan Wamena kali ini cukup besar, mereka layak menang hari ini," ucap Wanderley Junior.
Dirinya juga menilai kalau para pemainnya tidak bisa memanfaatkan peluang yang ada.
Juru taktik ini juga kecewa karena permainan anak didiknya tidak sesuai apa yang diharapkan.
"Bukan karena takut ganti strategi. Kita coba rotasi pemain agar bisa membangun serangan. Cuma permainan yang tidak sesuai harapan kami. Di babak kedua kurang memanfaatkan peluang," jelasnya.
Kekalahan tersebut merupakan kekalahan perdana skuat Persiba Balikpapan di Liga 2 musim ini, setelah sebelumnya bermain imbang 2-2 dengan tuan rumah Kalteng Putra.