Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Persis Solo, Jafri Sastra, mengakui memiliki banyak catatan evaluasi usai laga kandang kedua.
Pada laga kandang kedua, Persis Solo berhasil merebut tiga poin dari PSPS Riau di Stadion Manahan Solo, Minggu (29/4/2018).
Selama dua laga kandang berturut, Persis berhasil mengantongi enam poin hasil dari pertarungan dengan rivalnya.
Setelah keberhasilan pada laga kedua, Jafri rupanya memiliki banyak catatan yang dijadikan sebagai bahan evaluasi bagi timnya.
"Banyak yang dievaluasi, hampir semua aspek jadi evaluasi," kata Jafri usai latihan, Selasa (1/5/2018).
(Baca Juga: Soal Tiket Laga Persebaya Vs Arema FC, Ini Himbauan dari Bonek)
Ditegaskan oleh pelatih asal Tanah Minang itu, tidak ada yang stabil dalam permainan sepak bola.
Ketidakstabilan tersebut menjadi landasan bagi pelatih berusia 52 tahun untuk melakukan evaluasi dalam banyak aspek.
"Namanya sepak bola kan enggak ada yang stabil, karena sepak bola itu permainan tim. Jadi kondisi tim semuanya diperbaiki," tegasnya.