Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tidak hanya klub-klub kontestan Liga 1 yang mulai mempersiapkan tim pasca-libur lebaran dan jeda kompetisi. Para klub yang bermain di Liga 2 juga mulai bergeliat, salah satunya adalah Persigo Semeru FC.
Semeru FC sudah menggelar latihan pasca libur lebaran sejak hari Rabu (20/6/2018) yang lalu.
(Baca Juga: Miris! Pebulu Tangkis Cantik Indonesia Ini Sudah Dinyatakan Gagal Juara Sebelum Pergi Berperang)
Latihan memang sengaja digelar lebih awal karena tim tidak banyak melakukan aktifitas selama jeda kompetisi bulan Ramadan.
Reza Mustofa dan kawan-kawan langsung digeber latihan keras dengan menu yang dominan latihan peningkatan kondisi fisik.
(Baca Juga: Bridge Indonesia Kembali Sukses Boyong Emas di Bulgaria)
“Setelah kami menyelesaikan libur lebaran, kita langsung latihan pengembalian kondisi fisik pemain terlebih dahulu. Kami sudah berlatih sejak pekan lalu,” ucap pelatih Semeru FC, Putut Wijanarko.
Setelah kondisi fisik anak asuhnya mulai mantap, Putut baru akan beranjak dari latihan fisik ke latihan taktik.
Mantan pemain Persebaya Surabaya era 1990-an ini, yakin tidak butuh waktu lama untuk peningkatan fisik.