Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
PSS Sleman akan bertandang ke markas Persiba Balikpapan dalam lanjutan Liga 2 pada Kamis (5/7/2018).
Jelang laga tersebut, asisten pelatih PSS, Danilo Fernando mengeluhkan kurangnya gelandang tipe pekerja.
Hal itu karena absennya M. Ilhamul Irhaz akibat kecelakaan.
(Baca Juga: Hasrat Jadikan PSMS Medan Tim Kuat, Edy Rahmayadi: Kalau Perlu Rekrut Ronaldo!)
Dirinya saat ini hanya bisa berharap supaya kondisi eks gelandang timnas Indonesia, Syamsul Chaerudin bisa cepat pulih 100 persen.
Memang kabarnya Syamsul saat ini sudah sembuh, namun belum bisa dipastikan kalau kondisinya pulih secara sempurna.
"Kami masih menunggu Syamsul apakah kondisinya sudah siap dibawa ke Balikpapan. Keputusan ini akan kami diskusikan dengan dokter tim dan head coach," ujar Danilo dilansir BolaSport.com dari Tribun Jogja.
Saat ini persiapan yang sudah dilakukan tim berjulukan Elang Jawa adalah meningkatkan fisik.
Tim pelatih terus menggejot pemain agar bisa tampil maksimal dan mencuri poin di Balikpapan.
(Baca Juga: Lima Pemain yang Sukses Mengilap di Liga 1 2018 Setelah Didepak Arema FC)
"Semuanya berjalan lancar, peningkatan fisik sudah terlihat setelah beberapa hari ini kami fokus pada latihan fisik. Masih ada beberapa hari lagi persiapan sebelum ke Balikapapan semoga pemain mampu mencapai peak performance," katanya.
Saat ini PSS Sleman berada di posisi kedua klasemen sementara Liga 2 Wilayah Timur dengan perolehan 10 poin.
Sedangkan Persiba Balikpapan berada di urutan kesembilan dengan perolehan empat poin.