Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pihak keamanan internal Persis Solo sempat menangkap salah satu penonton di Stadion Manahan, Solo.
Saat kejadian tersebut, Persis Solo sedang menjamu Cilegon United di Stadion Manahan, Rabu (4/7/2018) pukul 15.30 WIB.
Dalam pantauan BolaSport.com, di tribun VIP sayap selatan, ada satu penonton yang sempat diturunkan oleh petugas keamanan pada awal babak pertama.
Dituturkan oleh salah satu petugas yang tidak ingin disebutkan namanya, penonton tersebut masuk tanpa tiket.
(Baca Juga: Persib Batal Berlaga di Piala Indonesia 2018, Mario Gomez Minta Maaf ke Bobotoh)
"Penonton tadi nyelonong masuk ke tribune VIP sayap selatan tanpa tiket," kata petugas tersebut kepada BolaSport.com, Rabu (4/7/2018).
Setelah ditangkap oleh petugas keamanan, pria tersebut tidak kembali masuk. Padahal, jika ingin masuk, tiket masih tersedia mengingat beberapa tribune masih cukup longgar.
Pertandingan perdana bagi Persis yang dilaksanakan seusai jeda pun berakhir manis.
Skuat Laskar Sambernyawa berhasil meraih tiga poin dan menang 2-0 atas Cilegon United.
Kemenangan tersebut mempertahankan posisi kedua di papan klasemen sementara Wilayah Barat dengan poin 12.