Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
PSPS Riau tak sudi kembali gagal meraih kemenangan saat menjamu Cilegon United di Stadion Kaharuddin Nasution, Sabtu (13/7/2018).
Belajar dari laga di kandang Perserang 1958, asisten pelatih Gusnedi Adang mengaku tak ingin lagi kehilangan angka saat menjamu Cilegon United.
"Menjamu Cilegon United, kami tak ingin kehilangan angka lagi, karena tugas kami akan semakin berat untuk mempertahankan posisi empat besar," kata Gusnedi Adang kepada wartawan, termasuk BolaSport.com.
(Baca Juga: Wawancara Eksklusif Luis Milla: Evan Dimas, Kebingungan Senior, dan Skuat 95 Persen)
(Baca Juga: Penjelasan PSMS Soal Pemecatan Djanur)
Hal ini disampaikan Gusnedi Adang dalam konferensi pers sehari sebelum pertandingandi Media Centre Stadion Kaharuddin Nasution, Pekanbaru.
Target mengamankan posisi di empat besar klasemen grup barat Liga 2 menjadi tantangan bagi Firman Septian Cs.
"Pada laga ini, kami sudah bisa menurunkan kembali Wahyu dan Rizki, yang absen saat tandang ke Batang dan Serang," kata eks pemain Primavera ini.
Dikatakan Gusnedi, PSPS Riau akan tampil dengan kekuatan terbaik yang dimilikinya pada laga ini.
"Memang di atas kertas kami diunggulkan, namun tentunya Cilegon United juga punya misi tersendiri. Kami harus tetap mewaspadai mereka," ujarnya.
Negaranya Sukses Singkirkan Indonesia, Pemain Malaysia Sampaikan Hal Ini untuk Kapten Timnas U-19 Indonesia https://t.co/DW6qoLzg6R
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 14 Juli 2018
(Baca Juga: Demi Berseragam Arema FC, Hamka Hamzah Tolak Tawaran 5 Klub Liga 1)
Kelelahan usai melakoni laga tandang di Batang dan Serang, diakui Gusnedi Adang sempat mempengaruhi persiapan timnya.
Namun dengan masa recovery yang cukup, Fonda Cs bisa kembali pada penampilan terbaiknya.