Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Blitar United, PSIM Yogyakarta Sukses Perpanjang Rekor 10 Laga Tak Pernah Kalah

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Senin, 30 Juli 2018 | 18:11 WIB
Selebrasi pemain PSIM Yogyakarta, Hendra Arga (kanan) seusai mencetak gol ke gawang Kalteng Putra pada laga Wilayah Timur Liga 2 2018 di Stadion Sultan Agung, Kabupaten Bantul, 19 Juli 2018. (GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

Akhirnya PSIM Yogyakarta sukses menyamakan kedudukan di menit 45+1 lewat tendangan bola liar yang sukses dilesahkan oleh Riskal Susanto.

Usai jeda Laskar Mataram yang tengah dalam motivasi tinggi menambah keunggulan pada menit ke-60 oleh Ismail lewat tendangan bola ribon.

Blitar United yang tertinggal tak ingin kalah dan berbalik bertubi-tubi melancarkan serangan.

Akan tetapi, tampaknya dewi fortuna lebih berpihak pada tim tamu.

Hasilnya pada menit ke-87, Hendri Satriadi sukses mencetak gol ketiga PSIM Yogyakarta.

Gol itu pun menutup kemenangan PSIM Yogyakarta atas Blitar United dengan skor 3-1.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P