Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persis Solo Tuai Hasil Imbang Kontra Persiraja, Eks Bali United Bersyukur

By Christina Kasih Nugrahaeni - Sabtu, 8 September 2018 | 19:18 WIB
Striker Persis Solo, Ikhwan Azka Fauzi, saat selebrasi seusai menceploskan gol ke gawang Persiraja Banda Aceh di Stadion Wilis, Madiun, Sabtu (8/9/2018) sore WIB (CHRISTINA KASIH NUGERAHENI/BOLASPORT.COM)

Persis Solo berhasil menahan imbang Persiraja dengan skor 1-1 di Stadion Wilis, Madiun, Sabtu (8/9/2018) sore WIB.

Serangan bertubi-tubi yang diluncurkan oleh Persis tidak dapat membobol pertahanan Persiraja.

Kedisiplinan permainan Persiraja membuat tim berjulukan Laskar Rencong itu berhasil unggul pada babak pertama.

Persis Solo pun tak ingin tinggal diam. Tim berjulukan Laskar Sambernyawa itu membalas pada babak kedua lewat sundulan dari Ikhwan Azka Fauzi pada menit ke-71.

(Baca Juga: Fernando Soler, Asisten Pelatih Persib Ikut Rasakan Dampak Melemahnya Rupiah)

 

Menjadi pahlawan yang menghindarkan Persis dari kekalahan, Azka mengaku senang.

"Bersyukur bisa terhindar dari kekalahan dan mampu membantu Persis meraih poin," kata Azka pada sesi jumpa pers setelah pertandingan, Sabtu (8/9/2018).

Meski mengaku senang, eks striker Bali United itu berkomitmen untuk bekerja keras menghadapi pertandingan selanjutnya.

"Kami akan bekerja lebih keras lagi untuk pertandingan selanjutnya," ujarnya.

Pada laga selanjutnya, Persis akan dijamu oleh Perserang Serang di Stadion Maulana Yusuf, Kamis (13/9/2018).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P