Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Indonesia berhasil mendapat medali emas pada cabang olahraga panahan compound tunggal putra.
Prima Wisnu Wardhana mempersembahkan emas untuk Indonesia setelah mengalahkan wakil tuan rumah, Mohd Juwaidi Marzuki di final panahan.
Prima Wisnu Wardhana merupakan atlet panahan yang berasal dari Kota Yogyakarta.
Dibalik kemenangan tersebut, Wisnu telah banyak menghabiskan waktunya untuk berlatih mempersiapkan perhelatan olahraga terbesar se-Asia Tenggara tersebut.
Prima Wisnu pernah mengunggah aktivitas latihan memanah di akun Instagramnya @prima_wisnu pada Kamis (10/8/2017).
Dalam video tersebut terlihat Wisnu sangat telaten melakukan latihan memanah.
Namun ada hal yang membuat salah fokus netizen dan mengganggu konsentrasi berlatih Prima Wisnu.
Salah seorang senior Wisnu terlihat tengah mengganggu konsentrasi berlatih pria asal Semarang ini.
Atlet tersebut menjulurkan lidah di depan kamera. Aksi lucu tersebut kemudian membuat Wisnu tak kuat menahan tawa.
Prima Wisnu menambahkan keterangan dalam unggahan video tersebut, "Kadang senior saya @sapriatno_ladan sedikit gila tapi itu yang membuat kita bahagia H-3 SEA Games 2017."