Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tim nasional U-22 Indonesia gagal lolos ke final SEA Games 2017 setelah kalah dari Malaysia dengan skor 0-1 pada babak semifinal di Stadion Shah Alam, Sabtu (26/8/2017).
Meski timnas Indonesia lebih menguasai jalannya laga dengan penguasaan bola mencapai 57 persen, namun Malaysia yang lebih mampu memanfaatkan peluang dengan mencetak gol jelang akhir laga.
Gol semata wayang Thanabalan Nadarajah di menit ke-87 cukup untuk membawa timnas Malaysia lolos ke babak final sepak bola SEA Games 2017.
Tidak seperti pertandingan Indonesia melawan Timor Leste dan Kamboja, diakhir pertandingan melawan Malaysia terlihat pemandangan yang berbeda.
Diakhir pertandingan melawan Timor Leste dan Kamboja terjadi kericuhan.
Namun pada akhir pertandingan melawan Malaysia terlihat suasana haru.
Para pemain timnas menangis terisak-isak meneriman kenyataan pahit yang telah digariskan oleh Sang Kuasa.
Siapa saja yang menyaksikan tangisan para pemain timnas pasti akan merasa terpukul.
Hal tersebut juga dirasakan oleh para pemain timnas Malaysia.
Meskipun mereka tengah diselimuti kebahagiaan atas kemenangan yang diraih namun rasa sedih dan iba tetap ada dalam perasaan mereka setelah melihat pemain timnas Indonesia menangis.