Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tim nasional U-22 Indonesia gagal lolos ke final SEA Games 2017 setelah kalah dari Malaysia dengan skor 0-1 pada babak semifinal di Stadion Shah Alam, Sabtu (26/8/2017).
Meski timnas Indonesia lebih menguasai jalannya laga dengan penguasaan bola mencapai 57 persen, namun Malaysia yang lebih mampu memanfaatkan peluang dengan mencetak gol jelang akhir laga.
Kekalahan tersebut langsung membuat para pemain timnas Indonesia sangat terpukul.
Masyarakat Indonesia juga ikut merasakan kesedihan tersebut.
Diakhir pertandingan para pemain timnas Indonesia tak henti-hentinya menangis.
Tangisan Saddil Ramdani terlihat sangat menyayat hati.
Dia tertunduk lesu dan tak kuat menahan air mata atas kekalahannya.
Dia mengunggah suasana tangisnya dalam akun Instagramnya @saddilramdani76.
A post shared by RAMDANI (@saddilramdani76) on
Terlihat Saddil dalam keadangan terisak-isak sedang ditenangkan oleh salah satu pemain timnas Malaysia.
Dukungan pun mengalir dari berbagai netizen dalam kolom komentar unggahan tersebut.
@ringgitsetiyowatii: "Keluarkanlah seluruh air matamu bang. Ku tau kau sudah berusaha untuk mengharumkan nama bangsa."
@annuzula: "Tetap semangat! Kami akan selalu mendukung kalian."
@bhoesthank1146: "Tetap semangat dek...jalanmu masih panjang, bintangmu jangan kau redupkan..kalah menang itu hal yg biasa.."
@kurnisandy: "Kalian tetap pahlawan kami, teruslah melangkah dengan penuh semangat."