Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Posisi Blackburn Rovers sedang gawat! Pasukan Tony Mowbray itu terancam kehilangan posisi teratas klasemen sementara League One.
Kelar laga pada 4 Maret 2018, Blackburn Rovers memang masih berada di atas, setelah ditahan seri oleh Wigan Athletic di Ewood Park.
Padahal, Blackburn sudah unggul 2-0 hingga kelar babak pertama. Namun, pada babak kedua, Wigan, yang ditangani oleh Paul Cook, bisa menyamai kedudukan.
Melihat klub kesayangan harus kehilangan dua poin? Ah, rasanya sungguh menyesakkan. Bahkan, Mowbray pun punya perasaan seperti yang saya rasakan. Duh!
“Rasanya seperti kalah. Namun, kami harus tetap percaya diri. Faktanya, kami lebih dari sekadar menyamai kemampuan Wigan."
"Akan menjadi lomba yang seru untuk menantikan klub mana yang akan berada di dua teratas akhir musim ini,” kata Tony Mowbray, seperti dikutip BolaSport.com dari The Lancashire Telegraph.
“Semoga saja, mutu yang kami miliki cukup untuk membuat kami berada di atas pada akhir musim nanti,” ucap manajer berusia 54 tahun itu.
Lalu, mengapa saya katakan posisi Blackburn terancam?
(Baca Juga: 5 Fakta Tentang Manchester United yang Mungkin Belum Anda Ketahui)
Karena Wigan, yang kini ada di posisi ketiga, masih menyimpan empat laga. Wigan banyak mendapat penundaan gara-gara keikutsertaan di piala domestik.