Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ketika Tim Asia Tenggara Berjaya di Markas Bayern Muenchen

By Hardani Maulana - Minggu, 20 Mei 2018 | 18:27 WIB
Tim Thailand berprestasi di FC Bayern Youth Cup 2018. (FCBAYERN.COM)

Tepat sehari setelah Bundesliga musim 2017/2018 berakhir, sang juara enam kali berturut, Bayern Muenchen, menggelar ritual tahunan FC Bayern Youth Cup.

Tahun ini sudah memasuki kali ketujuh turnamen tersebut diselenggarakan.

Kompetisi untuk pemain usia 14 hingga 16 tahun ini merupakan salah satu proyek sosial dari klub raksasa Jerman yang mencoba melebur pencarian bakat, pengenalan kultur, dan pendekatan fans menjadi satu.

Berbeda dengan turnamen usia muda pada umumnya, acara yang diselenggarakan bukan sekadar pertandingan sepak bola.

Ajang ini juga memberikan kesempatan bagi para peserta untuk mengenal lebih dekat kultur sepak bola di ibu kota Bavaria.

Sejak tiba pada Kamis, 10 Mei 2018, peserta turnamen disambut dengan tur keliling Kota Muenchen dengan sisipan kesempatan beratraksi free style di pusat kota.

Seluruh peserta diberikan sesi latihan terakhir bersama dengan tim pelatih FC Bayern di pusat latihan mereka di Sabenerstrasse.

(Baca Juga: Jadwal Final Liga Champions 2018 - Real Madrid Vs Liverpool FC)

Yang menarik adalah, mereka melakukan latihan bersama sebagai satu tim, alih-alih hanya per tim negara yang mereka wakili dalam rangka persiapan di hari puncak.


Para peserta FC Bayern Youth Cup 2018, Minggu (13/5/2018)(FCBAYERN.COM)