Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bonek dan perwakilan dari Persebaya menyerahkan santunan kepada korban kekerasan dan kecelakaan.
Dilansir BolaSport.com dari situs emosijiwaku.com acara tersebut diadakan Selasa malam (31/10/17) di Warkop Pitulikur, Ngagel.
Bonek bersama perwakilan dari Persebaya mengulurkan santunan untuk 16 korban kekerasan dan kecelakaan.
Acara tersebut dihadiri oleh perwakilan Bonek, Tulus Budi, keluarga korban, dan perwakilan manajemen Persebaya, Roky Maghbal.
Perwakilan Bonek dan manajemen Persebaya berencana akan berangkat ke Jember untuk mengunjungi korban kekerasan.
(Baca Juga: Yuk Intip Heading Challenge Pemain Madura United)
Sebelum acara penyerahan santunan, perwakilan Bonek dan manajemen Persebaya telah mengunjungi dua korban kecelakaan.
Begini suasana penyerahan santunan tersebut.
Penyerahan santunan secara simbolis untuk korban kekerasan dan kecelakaan dari Bonek dan Persebaya.