Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persija Jakarta akan melaksanakan partai tandang di pekan keempat Liga 1 2018 kala menantang tuan rumah PSIS Semarang, Jumat (20/4/2018).
Pertandingan tersebut rencananya akan digelar di Stadion Sultan Agung (SSA) Bantul, DI Yogyakarta.
Bermain di kandang lawan, bukan berarti The Jakmania urung mendukung langsung Ismed Sofyan dkk.
Rencananya, The Jakmania akan berangkat ke Bantul untuk mendukung perjuangan tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut.
Melalui akun Twitter, Pengurus Pusat (PP) The Jakmania mengumumkan sekaligus mengajak para The Jakmania untuk berangkat ke Bantul bersama.
PP Jakmania Open Tour Bantul.
— the Jakmania (@InfokomJakmania) April 17, 2018
Laga antara PSIS Semarang vs Persija Jakarta.
Pendaftaran Tour dibuka pada 17 April s/d 18 April 2018, pendaftaran dibuka mulai pukul 19.00 s/d 23.59 WIB di Sekretariat the Jakmania. #Sajete pic.twitter.com/G1ErhOH4Ci
Perhari ini, Selasa (17/4/2018) sudah dibuka pendaftaran tur tandang untuk pertandingan akhir pekan nanti.
Sementara itu, pendaftaran akan ditutup pada Rabu, (18/4/2018) pukul 23.59 WIB.
Adapun bagi Jakmania yang memiliki Kartu Tanda Anggota (KTA) biaya tur kali ini dibanderol 275 ribu rupiah.
(Baca Juga: Pengurus The Jakmania Buka Pemesanan Tiket Laga Penentuan Persija di Singapura, Ini Syarat Pembeliannya)
Bagi yang tidak ber-KTA, The Jak dikenakan biaya sebesar 325 ribu rupiah.
Nantinya, dengan sejumlah uang tersebut Jakmania sudah mendapatkan transportasi bus Jakarta-Bantul pulang dan pergi beserta satu tiket pertandingan.
Hari Kamis (19/4/2018) direncanakan rombongan tersebut akan meninggalkan Jakarta dan pulang kembali ke Jakarta setelah pertandingan usai.