Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Info terkait harga tiket telah dirilis oleh panitia pelaksana Madura United.
Menjelang memberikan jamuan bagi Persib Bandung, Madura United pun melakukan sejumlah persiapan.
Madura United bakal menjamu Persib Bandung di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Jumat (4/5/2018) pukul 15.30 WIB.
Sejumlah aspek dipersiapkan oleh Madyura United, tidak hanya dalam ranah kesiapan pemain, hal di luar lapangan termasuk tiket pun dirapatkan.
Dilansir BolaSport.com dari akun Twitter milik Madura United, klub berjuluk Sape Kerrab itu telah mengadakan rapat dengan pihak pengamanan dalam menyambut pekan ke-7 Liga 1 2018.
(Baca Juga: Belum ada Kepastian Soal Kuota Aremania, Ini Kata Manajer Persebaya)
Salah satu hasil rapat ialah terkait harga dan loket tiket.
Ada tiga kategori tiket, ekonomi yang dibanderol 40 ribu rupiah, VIP dibanderol 80 ribu rupiah, dan VVIP dibanderol 100 ribu rupiah.
Tiket akan mulai dijual di Stadion pada hari H pertandingan, Jumat (4/5/2018) pukul 12.30 WIB.
Rapat panpel Madura United FC dengan pihak pengamanan guna persiapan pertandingan pekan ke 7, Jumat (4/5), Madura United FC vs Persib Bandung di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, kick off pukul 15.30 WIB.
— Madura United FC (@MaduraUnitedFC) May 2, 2018
Info harga tiket:
Ekonomi 40.000
VIP 80.000
VVIP 100.000 pic.twitter.com/ZFapczBNQH