Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Madura United akan menjalani laga kandang kontra PSM Makassar di Pamekasan.
Madura United menjamu PSM Makassar pada pekan ke-28 Liga 1 2018 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Senin (29/10/2018).
Madura United tidak henti-hentinya meminta dukungan suporter saat mereka menghadapi tamu mereka awal pekan depan.
(Baca juga: Aceh United Gagal Menang, Semen Padang Pimpin Grup 1 pada 8 Besar Liga 2 2018)
Klub asal Pulau Garam itu memang sedang mengalami tren buruk dalam tiga laga terakhir yang telah dilaluinya pada Liga 1 2018.
Semenjak kemenangan 2 -1 atas Persib Bandung pada 9 Oktober 2018, anak asuh Gomes de Oliviera belum kembali merasakan kemenangan.
(Baca juga: Thailand Menang dan Ikuti Jejak Timnas U-19 Indonesia ke Perempat Final Piala Asia U-19 2018)
(Baca juga: Pelatih Bali United Dapat Desakan dari Fan Terkait Racikan Pemain Skuat Serdadu Tridatu)
Hasil mengecewakan terbaru mereka kembali raih saat kalah 0-4 dari tuan rumah Persebaya Surabaya.
Kekalahan ini terjadi pada pekan ke-27 Liga 1 2018 di Gelora Bung Tomo (GBT), Kamis (25/10/2018).
Untuk seluruh suporter Madura Bersatu, ayo lorengkan Stadion Gelora Bangkalan untuk mendukung Madura United FC di laga selanjutnya
Madura United FC vs PSM Makassar
Semangat bangkit!#Maduraunited #Madurabisa #Madurabersatu pic.twitter.com/mp4G3Eehsz
— Madura United FC (@MaduraUnitedFC) October 27, 2018
Tidak ingin kekalahan terus dialami Madura United, klub berjulukan Laskar Sappeh Kerab itu memohon dukungan total dari fan mereka.
(Baca juga: Piala Asia U-19 2018 - PSSI Hanya Merilis Tiket Online untuk Perempat Final Indonesia Vs Jepang)
Melalui akun Twitter resmi klub ini, @maduraunitedfc, mereka berharap dukungan suporter terus ada.
Madura United pun meminta suporter memenuhi Stadion Gelora Ratu Pamelingan untuk membantu meraih tiga poin dari PSM Makassar.
(Baca juga: Seusai Kalahkan UEA di Piala Asia U-19 2018, Trio Pemain Timnas U-19 Indonesia Ikuti Jejak Marko Simic)