Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Asgardia adalah sebuah komunitas negara ruang angkasa. Tingginya minat masyarakat dunia untuk bergabung dengan Asgardia mendorong seorang warganet untuk membentuk klub sepak bola ruang angkasa.
Igor Ashurbeyli, seorang ilmuwan Rusia menyebutkan Asgardia adalah bangsa independen pertama yang beroperasi di ruang angkasa.
Sejak awal kemunculannya, komunitas ini diminati ratusan ribu pendaftar.
(BACA JUGA: Meski Berkeringat, Messi dan Modric Tetap DIserbu Penggemar)
Dalam 3 minggu setelah pembukaan pendaftaran, tercatat 500.000 pendaftar yang dari berbagai negara.
Pendaftar terbanyak adalah dari Turki, diikuti oleh Cina, Amerika Serikat, Brasil dan Inggris.
Minat untuk bergabung menjadi bagian komunitas masyarakat ruang angkasa ini tampaknya menginspirasi seorang warganet untuk membentuk klub sepak bola.
Dalam unggahan di sebuah forum di laman Asgardia, seseorang dengan username Space Pirate mengungkapkan keinginannya untuk membentuk tim nasional profesional pertama untuk negara unik ini.
Space Pirate, mendeklarasikan nama Asgardia Etiler United sebagai nama klub sepak bola nasional pertama Asgardia ini.
Unggahan tersebut dikirimkan pada 13 Juni 2017 di forum asgardia.space dan mendapatkan respon.
Warganet dalam forum tersebut memberikan balasan deklarasi Space Pirate.
Berikut ini balasan para anggota asgardia.space yang sudah diartikan ke Bahasa Indonesia,
Batuhanyegen7 menuliskan "Saya ingin bergabung dengan tim luar biasa ini! kapan uji coba akan dilakukan?"
Thunderbolt menulis "Aku ingin menjadi pemain tim megah ini, sebagai sayap kiri (posisi pemain sepak bola)"
ILTAD menulis "Aku juga ingin mencoba. Biasanya aku bermain sebagai gelandang, namun aku dapat bermain di posisi manapun selain didepan gawang."