Start dari Posisi Ketujuh, Fans Berharap Valentino Rossi Bisa Naik Podium
By
Agus Triyanto - Minggu, 13 Agustus 2017 | 17:30 WIB
Pebalap MotoGP yang membela tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, menandatangani pernak-pernik yang dibawa para fan di sela GP Austria di Red Bull Ring, Spielberg, Jumat (11/8/2017). (JURE MAKOVEC/AFP PHOTO)
Valentino Rossi menyebut kesalahan memilih ban menjadi penyebab atas raihan start tersebut.
Pembalap Italia ini mengatakan bahwa ban belakang jenis soft yang dipakainya pada kualifikasi menjadi kesalahan utama.
Meski akan mengawali balapan GP Austria dari posisi start yang kurang bagus, fan Rossi tetap optimistis pebalap idola mereka akan mampu menyelesaikan balapan dengan hasil naik podium.
@indrapermana4: "Podiumnya ditunggu VR 46 go."
@ikhwan.w_46: "Gimanapun hasilnya tetep 46. Semangat."
@ty0_93: "Ditunggu fight nya mbah rossi."
@hikmamahmud_: "Yang menentukan itu racenya bkan kualifikasi."
Hal serupa juga diungkapkan Rossi.
“Sejak sesi latihan ketiga, kami memperbaiki banyak keseimbangan motor dan saya merasa nyaman. Saya merasa cukup kompetitif,” ucap Rossi.
Sebelumnya, pada sesi latihan bebas hari pertama, Jumat (11/8/2017), Rossi mengaku mengalami sakit flu.
Pebalap Movistar Yamaha MotoGP ini baru bisa bangkit pada latihan bebas ketiga, Sabtu (12/8/2017).
Pada sesi ini, Rossi berhasil menempati posisi kelima dan terpaut 0,536 detik dari pebalap Repsol Honda, Marc Marquez.
Namun, performa Rossi terlihat kembali menurun saat menjalani kualifikasi.
Meski sempat ada di posisi pertama pada menit-menit awal, Rossi akhirnya ia hanya bisa menempati posisi start ketujuh.
Dia kalah dari rekan setimnya, Maverick Vinales, dan pebalap musim pertama alias rookie yang membela tim satelit Monster Yamaha Tech 3, Johann Zarco.