Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Suporter PSM Makassar, The Macz Man Zona Barru Resmi Berdiri

By Agus Triyanto - Senin, 28 Agustus 2017 | 17:54 WIB
Ratusan anggota The Macz Man menyanyikan yel-yel Persatuan Sepak Bola Maskassar (PSM) di bawah jembatan Fly Over, Makassar, Sulsel, Minggu (1/2/2015). (TRIBUN TIMUR/SANOVRA JR)

Kelompok suporter PSM Makassar, The Macz Man, terus melebarkan sayap mereka untuk membangun jaringan di berbagai Kabupaten/kota.Baik yang ada di Wilayah Sulawesi Selatan maupun di luar Pulau Sulawesi.

Kini, giliran Zona Barru yang dilantik dan dikukuhkan secara resmi, pada Minggu (27/8/2017).

Acara pengukuhan tersebut diadakan di Bolasobae Kabupaten Barru.

Pengukuhan ini dihadiri oleh sejumlah Pengurus Mabes The Macz Man, di antaranya Presiden Ocha Alim dan Sekjen Mustafa.

Kabupaten Barru merupakan tempat kelahiran legenda PSM Makassar, Andi Ramang. Pegukuhan ini menambah daftar panjang zona di area Sulawesi Selatan yang resmi bergabung dengan keluarga besar The Macz Man..

(BACA JUGA: Indra Sjafri Yakin Timnas Indonesia U-19 Siap Lanjutkan Perjuangan Garuda Muda)

Ketua The Macz Man Zona Barru, Hairul, berharap dengan hadirnya The Macz Man di kabupaten Barru dapat membangkitkan gairah sepakbola dan membawa dampak positif bagi masyarakat di kabupaten Barru.

"Semoga dengan hadirnya zona Barru ini bisa membangkitkan semangat sepak bola untuk pemuda Barru seperti yang telah dilakukan legenda PSM Makassar, Andi Ramang."

"Selain itu bisa membawa dampak positif bagi masyarakat," ujar Sekjen The Macz Man, Mustafa, dikutip dari laman resmi The Macz Man.