Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fan Bali United Patut Bangga atas Rekor Ini

By Agus Triyanto - Selasa, 29 Agustus 2017 | 20:12 WIB
Perayaan golpemain Bali United, Nick van der Velden dan Sylvano Comvalius, setelah menjebol gawang Mitra Kukar dalam laga lanjutan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Minggu (27/8/2017). (YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM)

Fan Bali United Patut bangga karena dalam klub berjuluk serdadu itu menjadi klub yang paling banyak membobol gawang lawan saat bertanding.

Tercatat ada enam pertandingan yang berakhir dengan skor telak selisih lebih dari lima gol di Liga 1

Enam pertandingan itu adalah sebagai berikut.

1. Madura United vs Semen Padang

Pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan pada Senin (12/6/2017) itu berakhir dengan skor 6-0 untuk kemenangan Madura United. 

2. Persipura Mitra Kukar

Skor yang sama kembali terulang di pertandingan Persipura Jayapura melawan Mitra Kukar.

Pertandingan itu berakhir 6-0 untuk kemanangan Persipura jaya Pura.

3. Bali United 5-0 Barito Putera

Kembali pertandingan liga 1 dengan perolehan cukup besar terjadi saat Bali United mengalahkan Barito Putera dengan 5-0.

4. Persib 6-0 Persegres

Saat melakoni laga kandang di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu (20/8/2017) Persib Bandung mengalahkan Persegres Gresik dengan skor telak 6-0. 

5. Persegres 0-5 BhayangkaraFC

Persegres Gresik kembali menjadi tim yang dibantai oleh lawannya, kini Bhayangkara FC mampu membobol lima gol ke gawang Persegres. 

6. Bali United 6-1 Mitra Kukar

Terakhir, Bali United kembali meraih kemenangan dengan skor telak 6-1 atas Mitra Kukar.

Dari enam pertandingan tersebut, Persegres dan Mitra Kukar menjadi 2 klub yang paling sering terbantai dengan skor telak.
Sebaliknya, Bali United menjadi klub yang suka membantai lawannya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P