Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Melihat Serunya ketika Suporter Tuan Rumah dan Tim Tamu Beradu Kreativitas di Tribun Stadion I Wayan Dipta

By Agus Triyanto - Sabtu, 16 September 2017 | 11:11 WIB
Suasana Stadion I Wayan Dipta pada pertandingan Bali United Vs Persija Jakarta, Jumat (15/9/2017) (Instagram.com)

Salah satu hal yang menarik perhatian khalayak di setiap laga kandang klub sepak bola adalah berkumpulnya para suporter tuan rumah dan tim tamu tanpa adanya insiden yang merugikan salah satu komunitas suporter.

Tidak terkecuali pada laga Liga 1 pekan ke 24 yang mempertemukan Bali United melawan Persija Jakarta di Stadion I Wayan Dipta, Jumat (15/9/2017) malam.

Dari siang sebelum laga di mulai hingga peluit tanda pertandingan dimulai di bunyikan, para suporter membaur dalam suasana yang sangat alami.

Tak terlihat sedikit pun kesan rivalitas yang kaku atau cenderung mengarah ke anarkis.

Di dalam stadion pun tidak jauh berbeda. Komunitas Suporter Persija Jakarta The Jak Mania yang hadir dengan ribuan anggotanya tampak begitu menikmati jalannya pertandingan dengan menyanyikan chant demi chant andalan mereka.

Jakmania menyanyikan salah satu chant mereka yang berjudul "Kami Satu Jiwa".

Suporter Bali United menyanyikan chant berjudul "Bangga Mengawalmu".

 

Glory bali united #baliunited #persija #baliunitedday #tgif #liga1 #gojek #baliunited #chant

A post shared by Sugiarta Putra (@liang_young) on

Fenomena ini adalah sebuah angin segar yang mewarnai dunia sepak bola di tanah air.

Meski kadang masih terjadi insiden yang melibatkan antar-suporter, namun perlahan sedikit demi sedikit semakin berkurang.

Semoga apa yang terlihat di Stadion Kapten I Wayan Dipta tadi malam menjadi contoh di kalangan suporter tanah air. Indahnya sepak bola tanpa tindakan anarkisme!

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on