Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Suporter Persis Solo Sarankan Ini di Laga Tandang Kontra PSS Sleman

By Christina Kasih Nugrahaeni - Kamis, 5 Oktober 2017 | 15:39 WIB
Koreo Pasoepati tribun bawah papan skor. (BOLASPORT.COM)

Pasoepati memberikan saran kepada netizen perihal kuota suporter laga PSS Sleman kontra Persis Solo.

PSS Sleman akan menjamu Persis Solo, Selasa (10/10/17) pukul 16.00 di Stadion Maguwoharjo, Yogyakarta.

Dalam laga tersebut, suporter Persis Solo yang berjuluk Pasopati, tidak diijinkan untuk mengawal klub kesayangan mereka hingga dalam stadion.

Hal ini juga serupa saat suporter PSS Sleman (Slemania) tidak diijinkan masuk ke dalam Stadion Manahan pada September 2017.

Meski mendapatkan larangan tersebut, rupanya pihak dari Pasoepati sendiri memiliki cara untuk menanggulanginya.

(Baca Juga: Ingin Saksikan Laga Uji Coba Timnas Indonesia? Ini Info Harga dan Cara Membeli Tiketnya )

Dilansir BolaSport.com dari akun Twitter @PasoepatiNet, suporter klub asal Solo itu menyatakan tidak usah memikirkan soal laga tandang itu.

"Ga perlu mikir away Sleman kalau besok Jumat, Persis Solo bisa kalahkan PSPS di Manahan," tertulis pernyataan tersebut dikutip BolaSport.com dari akun Twitter resmi Pasoepati.

Dalam papan klasemen grup A, Persis Solo masih menduduki posisi puncak.

Sementara PSS Sleman berada di posisi terbawah dalam papan klasemen grup A.