Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasim Kipuw Libatkan Suporter dalam Video Pre-Weddingnya, Suporter Bali United Tampilkan Koreo Menawan

By Irwan Febri Rialdi - Selasa, 10 Oktober 2017 | 21:32 WIB
Koreo dari fans Bali United dan Aremania untuk hasim Kipuw (Baliutd.com)

Pertadingan Bali United melawan Arema FC menjadi momen istimewa tersendiri bagi Hasyim Kipuw.

Bukan hanya melawan mantan tim, Hasyim juga mendapat kado istimewa dari suporter.

Suporter membentuk koreo bertuliskan "Hasim love Ria".

Teristimewa lagi, koreo itu hasil karya fans Bali United dan Aremania.

Mendapat perhatian seperti itu membuat Hasyim Kipuw merasa terharu.

(BACA JUGA: Irfan Bachdim Berpotensi Besar Salip Rekor yang Tercipta di ISC 2016)

Ia pun tak mampu berkomentar banyak dan hanya mampu mengucapkan terimakasih.

"Terima kasih yang sebesar-besarnya saya ucapkan kepada seluruh suporter Bali United dan juga Aremania yang telah mempersiapkan koreo tersebut."

"Nanti koreo tersebut akan direkam dan akan jadi potongan video saat acara resepsi pernikahan saya. Sekali lagi terima kasih sudah membantu saya," ujar Kipuw seperti dikutip BolaSport.com dari Baliutd.com.

Eks pemain Arema ini juga mengatakan bila acara resepsi pernikahannya akan berlangsung bulan Januari 2018 mendatang dikampung halamannya, Tulehu Ambon.